Halaman

Rabu, 05 Oktober 2011

Mengajar Menggambar Peta yang Efektif Bagi Guru SD

Bagaimana Cara Menggambar Peta?

1.    Diawali dengan mengetahui letak astronomis peta yang akan digambar.
2.    Membuat petak-petak pada kertas gambar berdasarkan letak astronomis 
3.    Mulailah menggambar batas-batas benua, negara dll.
4.    Jika Tujuannya menemutunjukkan  atau mengidentifikasi kawasan di suatu benua, Maka proses pembelajarannya adalah memberikan warna-warna yang berbeda untuk tiap kawasan.
     Dampaknya : Negara-negara yang sekawasan  akan mudah dikenali oleh siswa karena memiliki warna yang sama.
5.    Jika Tujuan Pembelajarannya menemutunjukkan atau mengidentifikasi negara-negara di suatu benua, maka proses pembelajarannya  dengan mewarnai tiap-tiap negara dengan warna yang berbeda-beda.
    Dampaknya : Letak geografis suatu negara akan mudah dikenali oleh para siswa.

Langkah-Langkah:  

1.    Menyiapkan alat dan bahan berupa kertas gambar A2, pensil, penggaris, setip, pensil warna/spidol/crayon
2.    Membuat petak-petak pada kertas gambar berdasarkan garis lintang dan garis bujur seperti pada peta  kemudian disesuaikan dengan panjang dan lebar kertas yang akan digambari.
3.    Perhitungkan batas atas, bawah ,kiri dan kanan agar peta terletak di posisi tengah
4.    Tuliskan derajad garis lintang pada sebelah kiri atau kanan  
5.    Tuliskan derajad garis bujur pada bagian bawah atau atas.
6.    Mulailah menggambar batas-batas peta dengan pensil dengan memperhatikan letak astronomis tiap detil peta yang digambar.
7.    Kalau sudah tebali garis garis batas peta dengan spidol hitam atau biru agar tampak jelas.
8.    Berilah Keterangan di bagian bawah peta, kawasan atau negara
9.    Tuliskan judul di bagian atas Peta dengan tulisan yang jelas dan  menarik
10. Berilah warna sesuai tujuan pembelajaran yang akan dicapai
.     Jika ingin menekankan pada kawasan, warnai kawasan –kawasan dengan warna yang berbeda.
     Jika ingin menekankan pada negara warnai masing-masing negara dengan warna yang berbeda.

Kendala-Kendala

1.    Siswa mengalami kesulitan dalam membuat petak-petak
        Cara mengatasi : Guru membimbing bagaimana menentukan ukuran petak-petak pada kertas gambar  sehingga posisi gambar peta proporsional
       Yang perlu diperhatikan guru : Setiap peta yang akan digambar memiliki ukurannya sendiri 
2.    Siswa menggambar peta tidak sesuai dengan letak astronomisnya.
       Cara mengatasi : Guru memberikan bimbingan secara klasikal maupun individual  kepada siswa agar selalu memperhatikan letak astronomis setiap detil peta yang digambar.
3.    Akurasi gambar kurang tepat
       Cara mengatasi : Guru mengarahkan siswa untuk memperbanyak petak-petak yang ada di peta misal 20 derajadan diubah menjadi 10 derajadan

Kesimpulan :

1.    Dalam proses menggambar peta, siswa langsung dapat mengidentifikasi  kawasan benua, negara, ibukota negara,dll
2.    Aktivitas menggambar dan mewarnai peta yang dilakukan siswa dapat meningkatkan motivasi belajar siswa.
3.    GambarPeta hasil karya siswa yang ditempel di papan pajangan akan memberikan apresiasi yang positip kepada siswa.

4 komentar:

  1. Menurut saya pembuatan petak2 dalam menggambar peta akan sangat memudahkan siswa, manfaat pembuatan petak2 tsb antara lain dapat meningkatkan akurasi siswa dalam menggambar, dan siswa dapat menyelesaikan menggambar peta secara bertahap.

    BalasHapus
  2. Kalo cara mewarnainya bagaimana?

    BalasHapus
  3. Bagaimana cara penilaian nya?

    BalasHapus